New Arrival!

Rabu, 06 Mei 2009

Sony Ericsson Hikaru (W995): Cyber-Shot 8.1 MP Plus Walkman™ Player 4.0



Sony Ericsson Hikaru (W995): Cyber-Shot 8.1 MP Plus Walkman™ Player 4.0

eddy tristianto/berbagai sumber

Sony Ericsson (Soner), masih tetap “raja entertainment” yang paling pintar mengambil hati konsumen loyalnya. Hingar bingar tentang kehadiran ponsel pintar semacam BB (BlackBerry) dan iPhone tidak menyurutkan niat Soner untuk tetap menghadirkan ponsel high-end seperti W995. Tak rela segmen ponsel musik yang dirintisnya digerogoti Nokia lewat seri XpressMusic, Soner menghadirkan W995 pomsel musik yang terbaik di kelasnya. Tidak tangung-tanggung, Soner W995 menggabungkan fitur kamera Cyber-shot 8.1 MP dengan fitur Walkman™-nya yang telah dikenal luas oleh penikmat musik di jagad ini.

Sony Ericsson W995 sendiri dijuluki Hikaru, yang memiliki arti kecermelangan yang bersinar. Apa pasal? Karena Sony Ericsson W995 merupakan fenomena baru dalam jajaran ponsel Soner yang menggabungkan fitur-fitur andalan seperti yang kami sebutkan di atas. Untuk mengetahui apa saja yang bisa dijadikan pertimbangan sebelum membeli ponsel ini ada baiknya kita simak bersama tulisan berikut ini…

Desain dan Rancangan

Hadir dalam tiga pilihan warna - Progressive Black, Cosmic Silver dan Energetic Red. Sekilas desain W995 terlihat mirip dengan ponsel kamera Soner lainnya yaitu SE C905. Layar W995 mengadopsi teknologi QVGA, dengan teknologi ini kita dapat melihat layar dengan mudah pada keadaan gelap maupun di bawah sinar matahari. W995 dilengkapi dengan akselerometer untuk rotasi otomatis pada layar. Ini sangat membantu saat kita melihat foto dan melakukan browsing halaman web.

Video Call

Di atas layar terdapat sebuah lubang untuk mendengar suara dan kamera untuk video call beresolusi VGA. Di bawah layar terdapat tombol yang berukuran kecil namun sangat nyaman dan mudah untuk digunakan.

D-Pad yang Mudah Digunakan

Tidak hanya tombol yang terdapat di bawah layar saja yang mudah untuk digunakan, tombol alfanumerik yang terdapat pada bagian sliding W995 yang berbentuk datar dan terlihat menyatu juga dengan badan ponsel juga sangat nyaman dipakai.

Tombol Kamera, Tombol Volume, dan Tombol Kontrol Musik

Tombol akses pintas ke menu Walkman™ dilengkapi dengan lampu latar yang akan berpendar dalam keadaan gelap. Tombol kamera pada W995 juga dilengkapi dengan lampu latar. W995 dilengkapi dengan speaker stereo yang terdapat pada bagian atas dan bawah ponsel. Speaker ini mampu menghadirkan suara yang sangat baik. Pada bagian atas W995 terdapat lubang jack audio 3.5 mm yang memudahkan kita mengkoneksikan W995 dengan perangkat audio hi-fi.

Tampilan Menu Berbasis Flash

W995 dilengkapi dengan tampilan menu Sony Ericsson kelas atas. W995 dilengkapi dengan tampilan berbasis flash. Tampilan tema flash pada W995 dapat dikustomisasi sesuai dengan kebutuhan Anda, semua tema flash yang terdapat pada W995 dilengkapi dengan animasi. Gambar latar pada W995 terlihat hidup ketika pemutar musik dimainkan. Perpindahan menu berlangsung dengan lembut dengan efek animasi. Sony Ericsson W995 dilengkapi dengan gambar yang dapat bergerak (.gif) yang dapat dijadikan screen saver.

Panggilan

Tidak terdapat suara menggangu pada saat melakukan panggilan. Suara penelepon dapat kami dengar dengan jernih saat melakukan panggilan. Kualitas suara juga sama baiknya saat menggunakan loudspeaker. W995 juga dilengkapi dengan fitur Smart Dial.

Pesan

Sony Ericsson W995 dapat mengirimkan pesan seperti SMS/MMS dengan subfolder (naskah, kotak keluar, pesan masuk) serta email. Tampilan menu pesan pada W995 berbeda dengan tampilan menu pesan ponsel Soner lainnya. Terdapat submenu Percakapan pada menu SMS – ini dapat Anda lihat jika Anda menggunakan aplikasi Instant Messenger.

Tampilan Pesan

Email akan diterima dan ditampung pada kotak masuk yang juga menampung SMS/MMS. Selain Email, MMS, SMS, terdapat pesan suara pada W995. Saat menulis pesan, Anda dapat menambahkan foto, video, serta suara. Jika Anda menambahkan kontent multimedia pada SMS, maka SMS akan berubah menjadi MMS.

Media Center

Pada Media Center Anda dapat menggunakan fitur web dan mengirim file. Tampilan Media Center dilengkapi dengan tampilan animasi yang bergerak denga halus saat perpindahan menu. Selain itu dari menu Media Center Anda juga dapat mengakses foto, musik, video game, dan web. Dengan adanya akselerometer pada W995 Anda dapat menggunakan Media Center dengan tampilan landscape.

Hasil foto SE W995

Pada galeri foto terdapat fitur slide show. Dengan fitur ini Anda dapat menambahkan musik pada foto Anda. Pada slide show juga terdapat fitur mood, Anda dapat memainkan slide show berdasarkan perasaan hati Anda. Juga terdapat fitur Geo-tagging pada W995. Fitur ini berguna untuk menampilkan nama tempat pengambilan foto dengan bantuan Google Map.

Kualitas Audio

Sony Ericsson W995 adalah salah satu ponsel musik dengan kualitas audio terbaik. Ini sudah dibuktikan pada saat ujicoba mengenai kualitas audio pada laboratorium suara.

Radio FM

Radio FM pada Sony Ericsson W995 mendukung RDS dan TrackID. Anda dapat menyimpan 20 stasiun radio pada fitur Radio FM W995 secara otomatis. Fitur Radio FM juga dapat diminimized dan dikontrol menggunakan tombol Walkman™.

Pengaturan Wi-Fi

Jika Anda mengaktifkan menu Wi-Fi, W995 secara otomatis akan mencari hot-spot yang ada di daerah tersebut. Anda dapat menghubungkannya ke hot-spot hanya dengan sekali klik saja. Jika konektivitas Wi-Fi hilang, panggilan data akan menggunakan jaringan GPRS atau jaringan lainnya yang juga mendukung panggilan data pada W995. Kemampuan koneksi otomatis pada Wi-Fi, menjadikan W995 sebagai salah satu ponsel dengan fitur Wi-Fi terbaik.

MediaGo untuk Memindahkan Semua File

Sony Ericsson W995 dilengkapi dengan menu MediaGo untuk melakukan sinkronasi via PC. MediaGo memberikan akses otomatis ke menu multimedia seperti pengkopian CD Musik dan PlayNow. Menu MediaGo sama dengan menu iTunes pada Apple. Ini berguna untuk memindahkan data seperti musik langsung ke playlist Anda, kemudian W995 dapat membacanya langsung tanpa harus membuat playlist lagi. Tidak hanya untuk musik, ini juga dapat Anda gunakan untuk game, video, dan nada dering.

Browsing

Sony Ericsson W995 dilengkapi dengan browser Access NetFront v3.4 dengan fitur kustomisasi pada layar utamanya. Membuka halaman web dengan menggunakan browser ini sangat mudah semudah Anda browsing menggunakan PC. Halaman web juga dapat Anda buka dengan mode layar penuh agar browsing semakin menyenangkan.

Selain itu Anda dapat mengubah layar menjadi mode landscape dengan bantuan rotasi otoamatis pada W995. Jika Anda merasa layar kurang besar, Anda dapat memperbesa layar dengan fitur zoom. Browser ini dilengkapi dengan mouse virtual yang dapat bekerja dengan baik. Pada browser juga terdapat fitur "Find on page" untuk mencari teks pada halaman web dengan cara mengetikkan kata yang Anda cari terlebih dahulu. Jika tidak puas menggunakan browser ini Anda dapat menggunakan browser sekelas Opera Mini untuk membuka halaman web.

Fitur Manajemen Waktu

Sony Ericsson W995 dilengkapi dengan fitur manajemen waktu. Pada ikon organizer terdapat fitur seperti File manager, Alarm, Panggilan Video, Kalendar, Task, Note, Sinkronasi, Timer, Stopwatch, Light, Kalkulator, dan Catatan dengan password. Soner W995 juga dilengkapi dengan aplikasi lain seperti: CamPlus, Comeks Strips, Music Mate 5, Music Quiz, Rock Bobblehead, Sound Sensor, VoiceFX, Walk Mate dan YouTube client. Aplikasi VoiceFX berguna untuk merekam suara Anda dan kemudian menambahkan efek suara pada hasil rekaman Anda. Aplikasi Walk Mate berguna untuk menghitung setiap langkah Anda, untuk menggunakan ini diperlukan akselerometer.

YouTube client yang memungkinkan Anda untuk mengakses video dari situs YouTube. Tidak hanya itu Anda dapat mengupload video dan menyimpan alamat url video pada W995 dan menontonnya pada Media center. Bagi Anda yang tidak memiliki aplikasi ini, Anda dapat mendownloadnya dari situs YouTube. Syaratnya handphone Anda sudah harus mendukung aplikasi Java

Layanan Lokasi dan Tujuan Anda

Layanan ini sebenarnya bebas didownload dan kompatibel dengan semua handphone berbasis Java. Pada W995, Google Maps for Mobile sudah terdapat didalamnya. Layanan lokasi ini dapat menunjukan Anda mencari lokasi tujuan Anda dengan menggunakan Google Map. Untuk menggunakan semua fitur yang terdapat pada layanan in Anda harus terhubung dengan Internet.

Layanan lokasi dengan Google Map

Anda juga dapat menghitung jarak tempat Anda berada dengan tempat tujuan Anda dengan informasi yang akurat. Terdapat dua tampilan pada layanan ini - Satellite dan Map, masing-masing memiliki kelebihannya sendiri. Anda dapat melihat informasi jalan raya. Layanan lokasi dapat Anda simpan, jadi jika Anda ingin pergi ke tempat tersebut Anda dapat membuka kemnali untuk mengetahui arah jalan mencapai tempat tujuan.

Game

Sony Ericsson W995 dilengkapi dengan game seperti: Bowling, Bubble Town, Diamond Island, Guitar Rock Tour, NitroStreet Racing, Playman Extreme Running and Real Football 2008.

Soner W995 adalah seri tertinggi dalam keluarga Walkman™, Anda dapat melihat dari spesifikasinya yang begitu sarat dengan fitur-fitur ponsel kelas atas Sony Ericsson. Soner W995 tidak hanya dipenuhi dengan fitur musik ala Walkman™ dan Cyber-shot. Desain dan tampilan W995 juga menunjang agar W995 menjadi yang terbaik di kelasnya. Ini dapat Anda lihat dari ukuran yang kompak, kokoh, dan desain yang stylish.

Soner W995 menurut Muhamad Soleh (Pemimpin Sony Ericsson Indonesia untuk wilayah Sumatera) yang dihubungi MedanBisnis kemarin (24/4), akan masuk ke Medan pada kuartal kedua 2009. Namun mengenai harga masih belum ditentukan. Tetapi menurut pengamatan kami, adanya kamera 8.1 MP dan label Walkman™ pada W995, rasanya harga jual W995 tidak akan beda jauh dari Nokia N86 8MP, yang dijual dengan harga 375 euro. Apakah Anda tertarik?

Tidak ada komentar: